Rabu, 18 Februari 2009

Sejarah Singkat

Pada tahun 1956, berdiri sebuah sekolah bernama ST (Sekolah Tekhnik) 1, dengan Kepala Sekolah Bapak Abdul Hamid. Kemudian, tanggal 17 Februari 1979, ST 1 dialihfungsikan menjadi SMPN 5, dengan Kepala Sekolah Bapak H.I. MY Sulaeman (1979-1985).
Seterusnya, kepala sekolah yang menjabat adalah:
1. Abdul Syukur (1985-1989)
2. Mohammad Romli (1989-1995)
3. Abad Kartawidjaja (1995-2000)
4. Dra. Nanu Nuryani (2000-2002)
5. Drs. Beni Haerani, M.M. (2002-2007)
6. H.R. Binyamin, M.Pd (2007-2008)
7. Belum ada ....... Masih di tunggu kedatangannya..
Setelah melewati berbagai proses dan perjalanan panjang, SMPN 5 Kota Sukabumi didaulat menjadi "Sekolah Percontohan" sekaligus diresmikannya bangunan2 sekolah se-Jawa Barat yang berpusat di Kota Sukabumi, tepatnya di SMPN 5, oleh gubernur Jawa Barat, R. Nuriana, tanggal 31 Januari 2002.
Kampus SMPN 5 mempunyai 16 ruang belajar, plus bangunan lama (eks SD Kebonjati) sebanyak 8 ruang. Satu Lab IPA dan Masjid Nurul 'Ulum. Ditunjang oleh sarana lapangan bola basket, Volly ball, Takraw, Bulu Tangkis, dan tenis lapangan.
Sebelah selatan, kantin SMPN 5, cukup laik dan romantis. Karena tempatnya begitu strategis, dan sudah mendapat penghargaan sebagai juara I tingkat Kota Sukabumi.
Jumlah guru cukup memadai. Untuk saat ini jumlah guru adalah 40 orang. Tenaga TU 8 orang. Penjaga sekolah 2 orang.
Organisasi siswa (ekstrakurikuler) yang ada di SMPN 5 adalah Pramuka, PMR, Teater "DOR", Paduan Suara, Angklung, Karawitan, Seni Tari Sunda, Kader Kesehatan Sekolah (KKR), PKS, Basket Ball "Fivers", Volly Ball, Takraw, dan Remaja Masjid Nurul 'Ulum (RMN).
Itulah, sekilas pandang SMPN 5 Kota Sukabumi. Mudah-mudahan sekolah tercinta ini menjadi sebuah sekolah yang kelak menciptakan anak-anak bangsa yang soleh dan soleha. Dan, kami memohon do'a restu Saudara/i, karena kami di bawah pimpinan bapak H.R. Binyamin, M.Pd akan mencoba menciptakan Internacional Class, sebagai cikal bakal SBI (Sekolah Bertaraf Internasional)